Kamis, 27 Desember 2012

Download Bahan Uji Publik Kurikulum 2013

Download Bahan Uji Publik Kurikulum 2013| Bagi rekan guru dan aktivis pendidikan mungkin saat ini sedang terlibat opini publik mengenai perubahan kurikulum dari kurikulum yang sudah ada ke kurikulum yang akan di gulirkan pemerintah, khususnya dinas pendidikan pada tahun 2013 mendatang. Banyak isu yang beredar mengenai beberapa hal yang dianggap memangkas kewenangan guru dalam kurikulum tersebut, dan beberapa lagi menyangkut soal mata pelajaran yang di hilangkan atau di tambah. Seperti apa sih sebenarnya kurikulum 2013 tersebut?

Bagi yang penasaran atau belum tahu, silahkan baca terlebih dahulu Draf kurikulum lengkap tahun 2013 yang saya posting sebelumnya.
Dan karena kurikulum 2013 ini akan diujicobakan tahun 2013 mendatang, sebaiknya kita tahu seperti apa  bahan yang akan di uji publikan tersebut.
Untuk lengkapnya silahkan download bahan uji publik kurikulum 2013 yang saya dapatkan dari http://kurikulum2013.kemdikbud.go.id dibawah ini:
 

Minggu, 23 Desember 2012

Kurikulum Baru 2013

04_12_2012_1100Parepare - 4 Desember 2012. Belum lama ini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah melansir kurikulum baru, dan akan dilaksanakan pada tahun pelajaran 2013.

Mengutip berita dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, disebutkan bahwa inti dari Kurikulum 2013, adalah ada pada upaya penyederhanaan, dan tematik-integratif. Kurikulum 2013 disiapkan untuk mencetak generasi yang siap di dalam menghadapi masa depan. Karena itu kurikulum disusun untuk mengantisipasi perkembangan masa depan.

Adapun titik berat kurikulum 2013, adalah bertujuan untuk mendorong peserta didik atau siswa, mampu lebih baik dalam melakukan observasi, bertanya, bernalar, dan mengkomunikasikan (mempresentasikan), apa yang mereka peroleh atau mereka ketahui setelah menerima materi pembelajaran. Adapun obyek yang menjadi pembelajaran dalam penataan dan penyempurnaan kurikulum 2013 menekankan pada fenomena alam, sosial, seni, dan budaya.

Melalui pendekatan itu diharapkan siswa kita memiliki kompetensi sikap, ketrampilan, dan pengetahuan jauh lebih baik. Mereka akan lebih kreatif, inovatif, dan lebih produktif, sehingga nantinya mereka bisa sukses dalam menghadapi berbagai persoalan dan tantangan di zamannya, memasuki masa depan yang lebih baik.

Kisi-Kisi UN 2012/2013 Telah Tersedia

03_12_2012_0900Parepare - 3 Desember 2012. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menerbitkan kisi-kisi ujian nasional tahun 2012/2013, melalui Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP).

BSNP menyiapkan kisi-kisi ujian nasional mulai jenjang pendidikan SD/MI/SD-LB, dan SMP/SMA/SMK/PLB. Keluarnya kisi-kisi UN kali ini lebih awal, bertujuan agar persiapan dalam menghadapi ujian nasional akan lebih baik lagi.

Untuk selengkapnya, kisi-kisi UN 2012/2013 dapat didownload disini, SK. Kisi-kisi Tahun 2012/2013, Kisi-kisi SD/MI/SD-LB 2012/2013, dan Kisi-kisi SMP/MTS, SMA/SMK/MA/PLB 2012/2013.

Sabtu, 22 Desember 2012

Download master buku induk siswa [update 5 juli 2011]

Master Buku Induk adalah sebuah aplikasi yang terbuat dari Microsoft Excel murni yang bisa anda download dan gunakan untuk membuat, memodifikasi dan mencetak BUKU INDUK SISWA di Sekolah Dasar (SD), Sekolah lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) / SMP, Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) / SMA. Dengan file Master Buku Induk ini anda tidak memerlukan tambahan software lain yang njlimet dan ribet. Karena File Master Buku Induk ini diambil dari master buku induk asli yang biasa sekolah gunakan untuk membuat file buku induk. Buku induk ini sama sekali tidak menggunakan rumus bawaan excel karena murni menggunakan MACRO.
Apa alasan Master Buku Induk ini dibuat?
Karena selama ini Buku Induk Siswa dibuat dengan cara manual (Walaupun di beberapa sekolah sudah ada yang menggunakan Software bantu untuk melakukan hal ini). Fleksibilitas sebuah file excel jika menggunakan fungsi/rumus asli bawaan microsoft excel sangat kurang sekali sehingga kadang kala beberapa orang harus menggunakan program lain yaitu Microsoft Word dengan menggunakan MailMerge. Dan hal ini pun saya rasa tidak efektif karena jika ada penambahan sheet / penambahan data maka harus dibuatkan file baru dan pengaturan MailMerge harus dilakukan secara berulang-ulang. Dan karena alasan itulah pembuatan Buku Induk Siswa yang selama ini digunakan saya rasa kurang efektif. Dengan alasan itulah Master Buku Induk ini dibuat.
Mengapa menggunakan Microsoft Excel bukannya program lain seperti visual basic, delphi atau yang lain?
Asalannya simple aja, Agar user / pengguna aplikasi ini tidak merasa kesulitan dalam menggunakan aplikasi ini. Karena seperti yang sudah saya sampaikan sebelumnya biasanya pembuatan Buku Induk selama ini menggunakan Microsoft Excel. Hanya saja microsoft excel di MBI ini saya modifikasi sedemikian rupa sehingga bisa navigasi, dan mencetak beberapa/ semua data sekaligus hanya dengan satu klik saja. Karena MBI berbentuk file Microsoft Excel (.xls) maka file ini bisa dibuka dimana saja selama Microsoft Excel terpasang. Dan yang pasti Portable alias bisa dibawa kemana-mana.
Mengapa harus registrasi? Mengapa tidak di gratiskan saja, apa tidak mau beramal?
Sebenarnya pada awalnya saya memberikan file Master Buku Induk ini secara percuma kepada 2 sekolah, namun pada suatu hari ada pihak yang komplain karena tidak mengerti dan kesulitan menggunakan file ini padahal pihaknya sudah membayar sebesar Rp. 200.000. Sayapun menjelaskan kalau saya tidak pernah menjual MBI ini kepada siapapun. Maka dari itu untuk menghindari hal yang sama dikemudian hari, sistem registrasi ini dibuat. Jadi, jika anda ingin menggunakan MBI secara penuh silahkan melakukan registrasi terlebih dahulu.
Apa ada garansi dan support dari pembuat?
Kami akan memberikan garansi dan support penuh kepada para pengguna MBI ini selama pengguna melakukan registrasi dari http://hadi.web.id , Jadi kami hanya melayani komplain dan support untuk member yang ter registrasi dari blog ini saja. Jika anda menginginkan perubahan data / output program silahkan melakukan request maka kami akan segera membuatkannya sesuai dengan keinginan anda.
Berapa dana yang harus dikeluarkan?
Untuk masa promosi selama bulan November 2010 kami berikan potongan 50% dari harga semula yaitu Rp. 100,000 . Jadi anda hanya perlu transfer Rp. 50,000 (Lima Puluh Ribu) Saja. Setelah bulan oktober maka harga akan kembali normal yaitu Rp. 100.000,- Jadi bagi anda yang membutuhkan silahkan langsung melakukan registrasi sebelum masa promosi habis.
Cara Registrasi
Untuk cara registrasi bisa anda lihat di file Master Buku Induk ini.
Jika anda berminat tapi masih belum yakin, sayapun tidak ingin jika anda nantinya merasa membeli kucing dalam karung atau tidak tahu pasti seperti apa dan bagaimana MBI ini berfungsi dan menyesal kemudian. Di akhir tulisan ini saya sertakan contoh file Master Buku Induk yang nantinya bisa anda coba dan buktikan sehingga anda bisa menentukan sendiri apakah melakukan registrasi atau tidak.
LINK DOWNLOAD MASTER BUKU INDUK SISWA versi terbaru 1.3 Juli 2011

Data Individual SMA Tahun Pelajaran 2012/2013 (Format LIDI SMA)

Data Individual SMA Tahun Pelajaran 2012/2013 merupakan data/informasi persekolahan tingkat SMA yang dihimpun langsung dari masing-masing SMA di seluruh wilayah Indonesia.

Penjaringan Data Individual SMA ini bertujuan untuk memperbaharui/updating kondisi data SMA terbaru setelah masa Penerimaan Siswa Baru (PSB) Tahun Pelajaran 2012/2013 selesai
berlangsung. Penjaringan menggunakan instrumen pendataan yang disusun oleh Direktorat Pembinaan SMA, yang dinamakan Lembar Informasi Data Individual Sekolah Menengah Atas (LIDI SMA).

Instrumen LIDI SMA diisi oleh sekolah (SMA) disesuaikan dengan kondisi data Tahun Pelajaran 2012/2013, selanjutnya  diserahkan kepada Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah.

Untuk mengunduh format LIDI SMA dan Panduan Pengisian silahkan klik di sini.